الممتاز
في تمكين المحادثة والقراءة لغير الناطقين بها
Mudah Menguasai Skill Muhadastah dan Qira'ah Bahasa Arab
Spesifikasi Buku
Penulis :
Fatkhurrohman, M.Pd.
Chairani Astina, M.Pd.
Rifqi Aulia Rahman, M.Pd.I
Dr. Lilik Rochmad Nurcholisho, Lc., M.A.
Dr. Asep Sunarko, M.Pd.I
Ahmad Rois, M.Pd.I
viii+99 halaman; 14 x 21 cm
ISBN : 978-623-97835-x-x
Sinopsis
Keterampilan Bahasa Arab berupa percakapan dan membaca sangat penting diimplementasikan dalam pembelajaran bahasa Arab saat ini. Dalam prosesnya, dibutuhkan buku pembelajaran yang tepat agar tujuan pembelajaran tersebut dapat dicapai dengan mudah dan menyenangkan. Oleh karena itu, buku ini hadir untuk memenuhi kebutuhan para pembelajar bahasa Arab sebagai sarana untuk membantu meningkatkan kemampuan berbicara dan membaca secara mudah.
Buku ini dirancang dan dapat digunakan untuk pengajar sekaligus peserta didik yang ingin mempelajari bahasa Arab secara mudah. Dengan berbagai macam kosakata modern yang disediakan, peserta didik dapat secara baik mengembangkan kemampuan bahasa Arabnya.
Buku ini terdiri dari delapan pembahasan atau bab yang berisi lima pembahasan terkait dengan mufrodat (kosakata), hiwar (percakapan), Qira’ah (bacaan), kaidah, dan latihan. Kelima pembahasan tersebut didesain agar peserta didik dapat mengasah kemampuan muhadatsah dan qira’ahnya. Selain itu, mufrodat di setiap awal pembahasan berguna untuk pembuka pembelajaran. Kaidah bahasa Arab juga disajikan untuk memahami susunan kata dalam bahasa Arab.